PROGRESS STUNTING DESA GEMAWANG,GASSS POLLL!!!!!

Dalam rangkaian pelaksanaan Penanganan Stunting Desa Gemawang Pada hari Kamis 15 Juni 2023 diadakan  penimbangan berat Badan, mengukur tinggi Badan dan mengukur Lingkar Lengan semua sasaran dan hasilnya dilaporkan Ke Tim Satgas Kabupaten Temanggung pada sore harinya.

Langkah ini diambil untuk mengetahui perkembangan Penanganan Stunting Desa Gemawang dan sebagai evaluasi awal atas program ini.

Laporan harian lewat aplikasi google ss untuk Desa agar dilaksanakan secara rutin sehingga bisa dievaluasi lebih lanjut.

Langkah yang dilakukan Desa Gemawang ini dalam rangka menindaklanjuti program Pemerintah Kabupaten Temanggung antara lain kampanye ojo kawin bocah, pemberian tablet tambah darah bagi remaja putri dan ibu hamil, serta pemberian asupan bergizi kepada anak-anak yang rentan dan menderita stunting selama 90 hari secara berturut-turut.

Program yang langsung mengarah ke sasaran ini membuat posisi Desa menjadi titik sentral dan menjadi ujung tombak keberhasilan program ini.Desa Gemawang sendiri sudah mengerahkan seluruh potensi yang ada,mulai dari pembiayaan dengan Dana Desa untuk semua kebutuhan untuk terlaksananya penanganan Stunting ini,sampai dengan Sumber daya kader yang menjadi tenaga dapur umum dan kurir ke sasaran penerima.

Harapan dari adanya program ini dengan pemberian 90 hari asupan itu, janin pada ibu-ibu hamil dapat tumbuh dengan sehat, anak-anak balita di bawah 2 tahun bisa tumbuh dengan sehat dan angka stunting di Desa Gemawang yang sebelumnya menjadi lokus Stunting bisa menurun dan tumbuh generasi yang sehat sesuai harapan.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat